Source: Humas Fisipol UMPR
Palangkaraya – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (Fisipol UMPR) akan mengadakan Reuni Akbar pada tanggal 4 hingga 6 Oktober 2024. Acara ini akan menjadi ajang temu kangen bagi para alumni Fisipol UMPR dari program studi S-1 dan S-2, sekaligus mempererat hubungan antara alumni yang telah meniti karier di lembaga pemerintah dan non-pemerintah, termasuk yang menduduki posisi strategis.
Ketua pelaksana acara, H. Ambar Ratmoko, S.Sos., M.A.P., mengungkapkan bahwa reuni ini akan menjadi momentum penting bagi seluruh alumni untuk berkumpul dan berbagi pengalaman.
“Ini adalah kesempatan bagi kita semua, alumni dan mahasiswa, untuk bertukar cerita dan memperkuat jaringan yang telah kita bangun selama ini,” ujarnya di Palangka raya Selasa.
Acara ini juga akan dijamu oleh PJ Walikota Palangkaraya, Hera Nugrahayu, dan dihadiri oleh pejabat dari civitas akademika serta perwakilan fakultas dan universitas.
Pada tanggal 5 Oktober 2024, reuni akan menghadirkan sesi dialog yang sangat relevan dengan situasi politik saat ini. Dialog yang akan dimulai pukul 09:00 pagi tersebut, akan membahas calon pemimpin daerah Provinsi Kalimantan Tengah.
“Dialog ini bukanlah ajang debat, melainkan wadah bagi para calon pemimpin untuk menyampaikan visi dan misi mereka secara jelas kepada masyarakat,” jelas Ambar.
Acara ini akan dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk KPU, Bawaslu, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan BEM dari seluruh universitas di Kalimantan Tengah.
Ambar menambahkan bahwa tujuan dialog ini adalah memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat mengenai calon pemimpin yang akan membawa perubahan bagi Kalimantan Tengah.
“Kita ingin para alumni dan mahasiswa terlibat dalam proses ini, mendengar langsung dan berpartisipasi aktif,” lanjutnya.
Dengan hadirnya tokoh-tokoh penting ini, diharapkan peserta dapat memperoleh pandangan yang lebih luas tentang arah kepemimpinan daerah di masa depan.
Setelah sesi dialog, acara akan dilanjutkan dengan Night Market atau pasar murah di halaman kampus, yang dimulai pukul 15:00 hingga malam hari. Night Market ini akan menampilkan berbagai produk lokal dan hiburan yang disiapkan untuk menghibur para peserta reuni. “Pasar murah ini juga menjadi upaya kami untuk mendekatkan alumni dan masyarakat sekitar kampus,” kata Ambar.
Pada hari terakhir, 6 Oktober 2024, acara akan ditutup dengan kegiatan jalan sehat yang akan mengundang Gubernur Kalimantan Tengah sebagai tamu kehormatan.
“Kegiatan ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi antara alumni, mahasiswa, dan masyarakat,” tambah Ambar.
Selain temu kangen dan berbagai kegiatan sosial, Ambar berharap reuni ini juga menjadi ajang bagi para alumni untuk berbagi pengalaman terkait cara bersaing di dunia kerja.
“Kami ingin alumni bisa memberikan inspirasi kepada mahasiswa aktif tentang bagaimana mereka berhasil mencapai posisi mereka saat ini,” jelasnya. (af)